Minggu, 19 September 2010

Sholawat Bersama Habib Syech Assegaf

Pondok Pesantren Al Furqon Sanden mengadakan acara “AL FURQON Bershalawat” pada Ahad malam (19 September 2010). Bertempat di halaman Pondok Pesantren Al Furqon, para warga dari berbagai kelompok pengajian dan umum bersama-sama mengikuti acara shalawat yang dipimpin langsung oleh Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf, pengasuh Majelis Shalawat Ahbabul Mustofa Solo.

Acara ini dilaksanakan dalam rangka Khotaman Akhirussanah dan Mujahadah Dzikrul Ghofilin, yang biasanya diadakan pada tanggal 25 Syawal tetapi kali ini diundur di bulan Syawal. Pada Khotaman kali ini ada 23 santri yang Khotam Al Qur’an dan 22 santri yang khotam Juzzama.

Seusai acara shalawat, Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf kemudian menyampaikan tausiyahnya yang berisikan tentang ajaran-ajaran Nabi Muhammad SAW yang begitu indah. Nabi Muhammad merupakan contoh tauladan yang dapat dicontoh oleh seluruh umat. Habib Syech bin Abdul Qadir Assegaf juga menyinggung masalah hari kiamat, “Jika ada berita besok akan kiamat atau hari ini akan kiamat, saya tidak akan kaget. Karena hari itu pasti akan datang namun hanya Allah yang tahu. Saya lebih kaget jika mendengar umatnya Nabi Muhammad yang tidak mengerjakan sholat. Karena itu lebih berbahaya. Jika kiamat datang maka biarkan dia datang karena itu sudah ditakdirkan”.

Menurut KH Aziz Umar, B.A. pengasuh Pondok Pesantren Al Furqon acara Al Furqon Bersholawat bersama Habib Syech akan diadakan setiap setahun sekali. Namun untuk tahun depan tidak pada bulan Syawal tetapi pada awal bulan Sya’ban.

1 komentar: